- Bahasa Indonesia
- English
You are here
Siswa SD Belajar Biologi di FMIPA UNY
Jurusan Pendidikan Biologi FMIPA Universitas Negeri Yogyakarta menerima kunjungan dari siswa SD Muhammadiyah Sapen Yogyakarta, Jumat, 1/11/19. Rombongan sebanyak 188 siswa dan beberapa guru pendamping diterima oleh pengurus Jurusan.
Dalam sambutannya, Heru Wasesa, guru pendamping, mengatakan, kegiatan ini merupakan Field Trip muatan IPA SD Muhamadiyah Sapen Yogyakarta kelas 5. Untuk pelajaran sains di sekolah sudah diberikan oleh guru –guru disekolah sesuai bidangnya. Secara teori mungkin mereka bisa memahami dari pelajaran di sekolah. TapI secara praktek siswa butuh pengalaman baru. Siswa bisa belajar secara nyata sehingga lebih membekas dan kekal menjadi ilmu bagi para siswa.
“Kami mengharapkan kegiatan seperti ini bisa berkesinambungan, bukan hanya pada kelas 5 tapi kelas-kelas lainnya sehingga terjadi kerjasama yang lebih erat lagi antara UNY dan SD Muhammadiyah Sapen”, lanjutnya.
Suratsih, M.Si., Ketua Jurusan Pendidikan Biologi FMIPA UNY mengharapkan para siswa dapat belajar dengan materi Fisiologi Hewan yang akan disampaikan oleh Dr. Heru Nurcahyo dan materi Fisiologi Manusia oleh Tutik Rahayu, M.Kes. Setelah materi akan dilanjutkan berkeliling laboratorium (lab) Biologi.
“Tentunya kami mengharapkan kegiatan seperti ini akan berlanjut ke kegiatan-kegiatan serupa atau kegiatan lain yang harapannya menjadi semacam kegiatan yang rutin dalam bentuk kerjasama misalnya kegiatan dosen kami ke SD atau sebaliknya baik untuk guru maupun siswa yang bisa ditindaklanjuti dengan MoU”, harapnya.
Setelah pemaparan materi kegiatan dilanjutkan mengunjungi beberapa lab Biologi. Di Kebun Biologi para siswa mengamati berbagai jenis tanaman dan mengamati pembuatan pupuk kompos. Di laboratorium kultur jaringan para siswa mendapat penjelaskan bagaimana cara mengkultur tanaman serta media yang dipakai.
Sedangkan dilab Mikroskopi siswa diajarkan bagaimana mengamati hewan kecil yang tidak bisa dilihat oleh mata telanjang. Yang terakhir para siswa diajak ke lab Mikrobiologi.
Organisasi Mahasiswa
- Dewan Pertimbangan Mahasiswa
- Badan Eksekutif Mahasiswa
- Himpunan Mahasiswa Matematika
- Himpunan Mahasiswa Fisika
- Himpunan Mahasiswa Kimia
- Himpunan Mahasiswa Biologi
- Himpunan Mahasiswa IPA
- HANCALA (Pecinta Alam)
- Haska (Kerohanian Islam)
- SEKRUP (Teater, Seni)
- KSI MIST (Penelitian)
- BIONIC (UKM Pengamat Burung)
- MIPA Creativepreneur Club
Kepala, Sekretaris Layanan Administrasi, dan UUIK
Kontak Kami
Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam
Kampus Karangmalang
Jl.Colombo No. 1 Yogyakarta 55281,
Telp. 0274-586168 psw 217, 336
Telp. 0274-565411
FAX. 0274-548203
Email: humas_fmipa@ uny.ac.id
Copyright © 2025,