You are here
Menara Hanoi dan Lompat Katak Digemari Pengunjung Pameran
Stan pameran FMIPA UNY yang menyajikan permainan edukatif anak-anak yaitu permainan Menara Hanoi dan Lompat Katak mendapat sambutan positif para pengunjung pameran di Museum Pendidikan Indonesia (MPI), Selasa-Kamis (17-19/9). Anak-anak SD memainkan permainan tersebut dengan gembira. Pameran dan Karnaval dalam rangka Festival Pendidikan MPI diikuti oleh SD, taman bacaan, homeschooling, FMIPA,FIK, FT UNY, dll.
Permainan Menara Hanoi adalah jenis permainan ringan anak-anak yang terdiri atas enam lingkaran (dari kayu) yang tengahnya berlubang dan dibuat enam ukuran yang disusun berbentuk kerucut. Selain itu ada 3 buah tiang untuk dimasuki lingkaran kayu tersebut.
Rambu-rambu permainan tersebut, keenam lingkaran yang telah tersusun seperti kerucut tersebut harus dipindahkan ke tiang lainnya dengan hanya boleh memindahkan lingkaran tersebut satu-persatu. Selain itu posisi lingkaran yang lebih besar harus dibawah lingkaran yang lebih kecil ukurannya.
Disela-sela asyik bermain, Khoirul Anam, siswa MTs Anwar Futuhiyyah Yogyakarta, mengatakan permainan ini asyik, tadinya memang saya agak bingung tapi setelah dicoba akhirnya bisa juga.
Hal senada dikatakan oleh Dyah Sekar dari SD Muh Pakem yang bermain permainan lompat katak. Dikatakan, permainan ini agak susah awalnya karena harus memindahkan banyak tiang tiang ke tempat berseberangan. Tapi setelah langkah awalnya bisa akhir bisa juga.
Selain anak-anak ternyata kedua permainan tersebut juga menarik pengunjung dewasa yang juga ingin mencoba untuk memainkannya. Selain permainan, stan FMIPA juga menampilkan karya kreativitas mahasiswa diantaranya Cems Batik dan pakaian batik motif huruf Jawa. (witono)
Organisasi Mahasiswa
- Dewan Pertimbangan Mahasiswa
- Badan Eksekutif Mahasiswa
- Himpunan Mahasiswa Matematika
- Himpunan Mahasiswa Fisika
- Himpunan Mahasiswa Kimia
- Himpunan Mahasiswa Biologi
- Himpunan Mahasiswa IPA
- HANCALA (Pecinta Alam)
- Haska (Kerohanian Islam)
- SEKRUP (Teater, Seni)
- KSI MIST (Penelitian)
- BIONIC (UKM Pengamat Burung)
- MIPA Creativepreneur Club
Kepala, Sekretaris Layanan Administrasi, dan UUIK
Kontak Kami
Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam
Kampus Karangmalang
Jl.Colombo No. 1 Yogyakarta 55281,
Telp. 0274-586168 psw 217, 336
Telp. 0274-565411
FAX. 0274-548203
Email: humas_fmipa@ uny.ac.id
Copyright © 2025,