You are here
MAHASISWA UNY JUARA II KMPM
Submitted by witono on Wed, 2016-12-14 14:23
Mahasiswa yang tergabung dalam Unit Kegiatan Mahasiswa Penelitian (KSI-Mist) FMIPA UNY yang terdiri dari Rizal Burhanudin (Pendidikan Fisika), Siti Mufidah (Pendidikan Matematika), dan Septi Puji Rahayu (Pendidikan Matematika) berhasil menorehkan prestasi dengan berhasil menjadi juara II Kompetisi Media Pembelajaran Matematika (KMPM) se-Jawa-Bali DI FPMIPA Universitas Pendidikan Indonesia (26 November 2016 – 27 November 2016).
Kompetisi Media Pembelajaran Matematika (KMPM) Universitas Pendidikan Indonesia 2016 merupakan acara tingkat pulau Jawa dan Bali yang diselenggarakan oleh Badan Eksekutif Mahasiswa Matematika Fakultas Pendidikan Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FPMIPA) Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) yang berisi berbagai rangkaian acara, diantaranya Cerdas Cermat Matematika, Esai Matematika tingkat Nasional, Cerdas Tangkap Matematika, dan Seminar Nasional Matematika.
Rizal menjelaskan, UNY mengirimkan delegasi untuk mengikuti kompetisi kategori Kompetisi Media Pembelajaran Matematika (KMPM) yang bertemakan “Matematika Indah Dengan Pembelajaran Inovatif”. Kompetisi kategori LKTI media pembelajaran diikuti oleh 5 finalis delegasi dari universitas se-Jawa dan Bali, diantaranya Universitas Negeri Yogyakarta, Universitas Diponegoro, Universitas Pendidikan Indonesia, dan STKIP Siliwangi
Pada Lomba ini, lanjut Rizal, kami mengusung karya mengenai media pembelajaran matematika pada materi KPK. Secara singkat media ini menggabungkan permainan dan pembelajaran mengenai materi KPK yang ada pada kurikulum kelas IV SD. Media pembelajaran dibuat menggunakan barang bekas dan warna warni sehingga mudah dibuat dan mudah diaplikasikan pada setiap sekolah di daerah-daerah terpencil. (witono)
Organisasi Mahasiswa
- Dewan Pertimbangan Mahasiswa
- Badan Eksekutif Mahasiswa
- Himpunan Mahasiswa Matematika
- Himpunan Mahasiswa Fisika
- Himpunan Mahasiswa Kimia
- Himpunan Mahasiswa Biologi
- Himpunan Mahasiswa IPA
- HANCALA (Pecinta Alam)
- Haska (Kerohanian Islam)
- SEKRUP (Teater, Seni)
- KSI MIST (Penelitian)
- BIONIC (UKM Pengamat Burung)
- MIPA Creativepreneur Club
Kepala, Sekretaris Layanan Administrasi, dan UUIK
Kontak Kami
Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam
Kampus Karangmalang
Jl.Colombo No. 1 Yogyakarta 55281,
Telp. 0274-586168 psw 217, 336
Telp. 0274-565411
FAX. 0274-548203
Email: humas_fmipa@ uny.ac.id
Copyright © 2024,