MONITORING KKN PPL FMIPA

Wakil Dekan I Fakultas MIPA Universitas Negeri Yogyakarta Suyoso, M.Si memonitor kegiatan mahasiswa Fakultas MIPA UNY yang sedang mengikuti kegiatan KKN PPL di SMAN 3 Purworejo, SMAN 7 Purworejo dan SMA Muhammadiyah Purworejo didampingi oleh I Made Sukarna, M.Si dosen pendidikan kimia dan Eko Widodo, M.Pd dosen pendidikan fisika FMIPA UNY. Monitoring yang dilaksanakan pada Senin 12 September 2011 ini bertujuan untuk menjenguk mahasiswa UNY yang sedang magang mengajar pada sekolah sekaligus bersilaturahmi pada pimpinan sekolah yang bersangkutan. Diharapkan dengan kunjungan ini hubungan yang dibangun antara UNY dan sekolah menjadi semakin baik. Sejumlah kepala sekolah menyatakan kegembiraan akan adanya program KKN PPL mahasiswa UNY yang diselenggarakan di sekolah tersebut karena sangat membantu proses belajar mengajar di sekolah, selain itu juga sangat membantu tugas guru dalam menyampaikan materi. Wakil Kepala Sekolah Urusan Kesiswaan SMAN 7 Purworejo Drs. Supriyadi mengatakan bahwa selama magang di SMAN 7 Purworejo para mahasiswa yang berjumlah 12 orang tersebut melakukan banyak kegiatan yang telah terlaksana dengan hasil baik dan untuk itu pihak sekolah meminta pengunduran penarikan KKN PPL yang sedianya akan dilaksanakan pada tanggal 16 September 2011, khusus untuk SMAN 7 Purworejo agar dilaksanakan pada tanggal 19 September 2011 karena para mahasiswa akan dilibatkan dalam kepanitiaan Lustrum ke-4 SMAN 7 Purworejo. Di SMAN 3 Purworejo rombongan disambut oleh Kepala Sekolah Dra. Sri Sujarotun dan di SMA Muhammadiyah Purworejo disambut oleh Kepala Sekolah Ir. Sukarsih dan Wakil Kepala Sekolah Urusan Kurikulum Bambang Suyanto, BA.